Sunday, August 21, 2011

10 Hari Terakhir Ramadhan

0 komentar

Tak terasa kita sudah memasuki 10 hari terakhir di bulan ramadhan ini, dimana 10 hari terakhir adalah pembebasan dari api neraka. Dalam bulan ramadhan ada tiga fase, yaitu 10 hari pertama dibukanya pintu rahmat selebar-lebarnya, kemudian 10 hari kedua dibukanya pintu pengampunan oleh Allah SWT seluas-luasnya, dan yang 10 hari terakhir adalah dibebaskannya dari api neraka.
Ciri khas dari bulan Ramadhan antara lain adalah Sholat Tarawih. Sholat Tarawih sendiri sebenarnya adalah sholat sunnah mutlak, jadi berapapun rakaatnya terserah kita, Seperti pada Nahdlatul Ulama’ tarawih dilakukan sebanyak 20 rakaat dan ditambah 3 rakaat sholat witir, pada Muhamadiyyah tarawih dilakukan 8 rakaat, dan di Masjidil Haram tarawih dilakukan sebanyak 36 rakaat. Kata tarawih berasal dari bahasa arab “Tarwih” yang bisa berarti refreshing, atau istirahat, hal ini dikarenakan dulu pada masa nabi dan khulafaurrasyiddin, tarawih dilakukan dengan 2 rakaat salam dan istirahat dan sholat lagi, begitu seterusnya makanya dinamakan shalat tarawih, Dari NU sendiri melakukan shalat tarawih sebanyak 20 rakaat adalah meniru apa yang dilakukan sayyidina Umar bin Khattab, karena pada zaman nabi, nabi sholat tarawih di masjid hanya selama 2 hari, setelah itu tidak lagi karena nabi khawatir shalat tarawih akan menjadi ibadah wajib. Nabi menakutkan hal itu karena nabi mengerti akan keadaan umatnya, yang diberi sholat lima waktu saja masih banyak yang gak ngerjakan apalagi ditambah sholat tarawih. Meskipun demikian ada yang mengatakan bahwa nabi tetap melakukan shalat tarawih tetapi dirumahnya. Dan pada saat zaman nabi shalat tarawih dilakukan sendiri-sendiri tidak seperti sekarang yang berjamaah, shalat tarawih berjamaah juga mengikuti Umar bin Khattab. Begitulah asal nama dari tarawih. Sholat tarawih memiliki keutamaan yang berbeda tiap malamnya, bagi yang mengikuti tarawihnya.  Seperti berikut. (Urutan ini mengikuti mulai malam pertama hingga terakhir)
1.       Orang mukmin akan dihapus dosanya seperti bayi yang baru lahir dari kandungan ibunya.
2.       Diampuni baginya dan kedua orang tuanya bagi yang orang tuanya beriman
3.       Malaikat berseru dari bawah Arasy: Mulailah beramal, Allah SWT telah mengampuni dosamu yang terdahulu
4.       Dapat pahala seperti membaca Taurat, Injil dan Al-Qur’an Karim
5.       Allah akan memberikan pahala seperti orang itu sholat dimasjidil Haram, Masjid Nabawi Madinah, dan Masjidil Aqsha Palestina
6.       Allah akan memberinya pahala seperti pahala orang yang thawaf di Baitul Makmur dan Segala batu dan Lumpur akan memintakan ampunan kepada-Nya
7.       Seolah-olah masuk ke zaman Nabi Musa AS dan menolong Nabi Musa AS  dari Fir’aun dan Hamaan
8.       Allah akan memberikan apapun seperti yang telah diberikan kepada Nabi Ibrahim AS
9.       Maka seola-olah ia menyembah Allah seperti ibadahnya Nabi Muhammad SAW
10.   Allah berikan rezeki kepadanya akan kebaikan didunia dan akhirat
11.   Keluar ia dari dunia seperti hari lahir dari kandungan ibunya
12.   Datang ia pada hari kiamat dengan wajah yang terang seperti bulan malam 14
13.   Datang ia dihari kiamat dengan aman dari kejahatan
14.   Datang para malaikat dan menyaksikan ia telah melaksanakan sholat tarawih
15.   Para malaikat dan para pemikul Arasy memintakan ampun baginya
16.   Dituliskan Allah baginya  kebeasan selamat dari nerakan dan kebabasan masuk surga
17.   Diberikan padanya seperti pahala nabi-nabi
18.   Berserulah malaikat: Wahai hamba Allah sesungguhnya Allah telah ridho kepadamu dan kepada orangtuamu
19.   Diangkatkan Allah derajatnya pada surga firdaus
20.   Diberikan padanya pahala orang-orang yang mati shahid dan sholeh
21.   Allah buatkan rumah baginya dari Nur di dalam Surga
22.   Datang ia pada hari kiamat dalam keadaan sangat duka cita
23.   Allah buatkan kepadanya Kota di dalam surga
24.   Ada baginya 24 macam doa yang mustajab
25.   Allah angkatkan dari pada Azab Kubur
26.   Allah angkatkan baginya pahala 24 tahun
27.   Allah akan mudahkan baginya saat melewati shirotal Mustaqim secepat kilat
28.   Allah angkat baginya 1000 derajat didalam surga
29.   Allah berikan pahala seribu haji yang diterima
30.   Allah SWT berfirman:Wahai hambaku makanlah olehmu buah-buahan surga dan mandilah dari air salsabildan minumlah dari air al-kautsar. Aku Tuhanmu dan engkau hambaku.

Leave a Reply

Get Paid To Promote, Get Paid To Popup, Get Paid Display Banner