Tuesday, December 27, 2011

Materi Fisika Modern Fisika Inti

0 komentar
Pendahuluan
- Adanya inti Atom pertama  kali diketahui oleh Rutherford (1911), dari eksperimen yang dilakukan oleh Geiger dandan Marsden (1909).
- Model Inti : Inti Atom berbentuk bola dengan jejari tertentu, bermassa dandan mempunyai momentum sudut dandan momen magnetik.
- Distribusi muatan dalam inti tidak simetris bola, hal ini menyebabkan momen listrik.

Komposisi Inti
- Struktur inti terdiri dari proton dan neutron yang massanya hampir sama. Massa proton = 1,007825 sma = 1,67252 x 10pangkat27 kg. Massa netron = 1,008665 sma = 1,67483 x 10 pangkat 27 kg
1 sma ( satuan massa atom) = 1,66048 x 10pangkat27kg
- Partikel : partikel penyusun inti, yaitu proton dan netron disebut juga nukleon. Proton bermuatan positif dan netron tidak bermuatan (netralnetral), sehingga secara keseluruhan inti atom bermuatan positif.

Nomor atom Z menyatakan
- nomor tempat unsur dalam susunan berkala
- jumlah proton didalam inti
- jumlah elektron dikulit (untuk atom netral)
Nomor massa A menyatakan
- Jumlah proton+netron didalam inti
- bilangan bulat yang terdekat dengan massa atom (dalam sma)

Pembagian nukleus
- Isotop adalah inti atom yang mempunyai nomor atom Z yang sama tetapi nomor massa A yang berbeda misal 8O16 dan 8O17, hal ini memiliki sifat kimia yang sama dan sifat fisika yang berbeda
- Isobar adalah inti atom yang memiliki nomor massa A yang sama dan nomor atom Z yang berbeda, misal 14Si31, 15P31
- Isoton adalah inti yang mempunyai jumlah netron yang sama  misal 5B10, 5B11


Bentuk dan Ukuran Inti
- volume inti atom berbanding lurus dengan banyaknya nukleon yang dikandungnya
- inti atom tidak memiliki permukaan yang jelas tetapi memiliki jari-jari yang rata-rat.

Masa dan Energi Ikat Inti
- Massa suatu atom berhubungan erat dengan jumlah elektron, proton, dan neutron yang dimiliki atom tersebut.
- Berdasarkan perjanjian internasional, satu atom dari isotop karbon (disebut karbon:12) yang mempunyai 6 proton dan 6 neutron memiliki massa tepat 12 satuan massa atom (sma).
- Atom karbon 12 ini dipakai sebagai standar, sehingga satu satuan massa atom didefinisikan sebagai
suatu massa yang besarnya tepat sama dengan seperduabelas massa dari satu atom karbon-12.

Defec massa
Selisih antara massa-massa diam sebuah inti atom dan jumlah seluruh massa diam masing-masing nukleonnya dalam keadaan tak terikat.

Sifat atom vs inti   
- Elektron mengalami gaya yang diberikan oleh Inti (gaya Coulomb); jadi ada gaya luar. Di dalam
inti tidak ada gaya luar. Gerak nukleon disebabkan oleh pegaruh gaya dari nukleon sendiri.
- Interaksi antar elektron di dalam atom pengaruhnya sangat kecil terhadap tingkat energi atomik. Struktur atom ditentukan oleh interaksi elektron dan inti. Dalam inti interaksi antar nukleon memberikan gaya inti.

Model-model inti
- Model tetes cairan
- model kulit


Leave a Reply

Get Paid To Promote, Get Paid To Popup, Get Paid Display Banner